Sejarah Nabi Muhammad saw


Kelahiran Nabi Muhammad saw.
Nabi Muhammad saw lahir di Mekah, pada hari Senin, tanggal 12 Rabiul Awal tahun gajah bertepatan dengan tanggal 20 April 571 M. Pada waktu terjadi peristiwa besar yaitu datangnya pasukan bergajah menyerbu kota Mekah dengan tujuan menghancurkan Ka’bah. Pasukan ini dipimpin oleh Abrahah, gubernur kerajaan Habsyi di Yaman

Kehidupan Muhammad semasa kanak-kanak
Kebiasaan orang Arab, anak yang baru lahir disusui dan diasuh oleh wanita kampung dengan tujuan agar mendapat udara desa yang bersih, segar, serta pergaulan masyarakat desa yang baik bagi pertumbuhan anak. Selain itu, agar dapat berbicara bahasa Arab dengan fasih, karena bahasa yang digunakan masih murni. Nabi Muhammad diasuh oleh Halimah Sa’diyah binti Abi Dhu’aib yang berasal dari Bani Saad.

Muhammad kecil pernah didatangi seorang malaikat yang membelah dadanya dan mensucikannya dengan air yang mereka bawa.
Ketika usia 12 tahun, Abu Thalib mengajak berdagang ke Syam, mereka selalu dinaungi awan, sehingga terhindar dari terik matahari.

Muhammad menjadi Rasul
Rasulullah pada usia 40 tahun, sering berkhalwat di Gua Hira yang terletak di sebuah bukit Jabal Nur. Hal ini dilakukan karena prihatin melihat kondisi masyarakat Arab yang menyembah berhala. 
Pada tanggal 17 Ramadan tahun 40 Fil (6 Agustus 611 M) turunlah wahyu pertama kali yaitu Q.S. Al-Alaq ayat 1 – 5 yang menandai pengangkatan Muhammad sbg seorang rasul utusan Allah.

Nabi Muhammad saw. diutus untuk semua bangsa
Nabi Muhammad tidak hanya diutus oleh Allah untuk bangsa Arab saja. Akan tetapi Nabi Muhammad saw. diutus oleh Allah untuk semua bangsa. 
Allah swt berfirman dalam Q.S Al-Anbiya: 107
Artinya: "Dan Kami tidak mengutus engkau (Muhammad) melainkan untuk (men-jadi) rahmat bagi seluruh alam." (Q.S Al-Anbiya: 107)
Ayat di atas menjelaskan bahwa Nabi Muhammad saw diutus untuk seluruh umat manusia dan bangsa.

Misi Nabi Muhammad SAW untuk kemajuan dan kebaikan umat manusia tanpa membedakan suku dan bangsa.

Ajaran Islam yang dibawa Rasulullah sangat universal. Ajaran ini berlaku sepanjang masa dan tidak terbatas untuk kaum atau bangsa tertentu melainkan untuk seluruh manusia.

Setiap manusia adalah anak keturunan Adam. Adapun Adam berasal dari tanah. Tidak ada keutamaan antara bangsa Arab terhadap bangsa lain kecuali karena ketakwaannya. Di hadapan Allah, orang yang paling mulia adalah orang yang paling bertakwa.
Islam mengajarkan bahwa manusia diciptakan terdiri dari berbagai suku bangsa untuk saling mengenal.

Sumber Image



Share this article :
+
Previous
Next Post »
1 Komentar untuk "Sejarah Nabi Muhammad saw"

Terima Kasih Sudah Berkomentar
 
Template By. Kunci Dunia
Back To Top